Perbedaan Batik Tulis dan Batik Cap

Letak Perbedaan batik tulis dan batik cap  Indonesia


Batik tulis dan batik cap merupakan dari jenis batik dari empat jenis batik yang ada di Indonesia. Batik sebagai bagian dari budaya jawa memiliki ciri khas dan menunjukan identitas bangsa. Di masyarakat sendiri telah berkembang pola pola batik yang dapat memperindah batik itu sendiri. Apa pengertian batik itu sendiri?



Secara terminologi, kata batik berasal dari kosa kata bahasa jawa amba yang berarti menulis dan titik. Kata batik merujuk pada kain dengan corak yang dihasilkan oleh bahan malam yang diaplikasikan di atas kain untuk menahan masuknya pewarna. Pengertian batik menurut teknik pembuataanya adalah memberikan motof pada media dengan proses tutup celup.



Perbedaan Batik Tulis dan Batik Cap

Sedangkan pengertian batik menurut beberapa ahli dapat dijabarkan sebagai berikut ini;

1. Soekamto
Batik adalah kain yang dihiasi dengan gambar yang terbuat dari titik titik yang membentu garis.

2. Didik Riyanto
Batik adalah berasal dari bahasa jawa yang artinya mbatik artinya membuat titik titik.

3. Hamzuri
Batik adalah lukisan atau gambar pada kain mori yang dibuat dengan menggunakan alat bernama canting.

Batik adalah karya yang dilakukan dengan bahan dasar kain yang diberi gambar dan titik titik tetesan yang berasal dari malam sebagai bahan penutupnya. Alat yang digunakan sejenis pena yang terbuat dari bambu sebagai tangkainya, dan untuk tempat malamnya terbuat dari kuningan yang disebut dengan canting.


Perbedaan Batik Tulis dan Batik Cap

Batik adalah karya seni yang menggunakan alat dan bahan seperti kain, lilin malam, canting dan alat dan bahan pendukung lainnya. Menurut proses pembuatan batik itu sendiri dibedakan menjadi 2 jenis batik yaitu batik tulis dan batik cap. Sedangkan batik yang telah ada sejak zaman dahulu yaitu batik jumputan.

Namun atas perkembanga teknologi yang terjadi saat ini, membuat perubahan dalam proses pembuatannya yaitu melalui proses printing, yang disebut batik printing. Menurut prose pembuatan ita mengenal dua jenis batik yaitu batik tulis dan batik cap. Lalu apa perbedaan batik tulis dan batik cap ? Berikut ini ulasannya mengenai perbedaannya.

A. Batik Tulis
> Memiliki motif yang beragam.
> Bentuk motifnya bisa mencapai ukuran yang kecil sesuai dengan ukuran canting yang digunakan.
> Setiap bentuk motif memiliki batas garis yang jelas
> Bentuk motif dan ukuran yang sama hasil batik tulis pasti memiliki perbedaan.

B. Batik Cap
> Motifnya selalu diulang ulang.
> Sambungan antara motif pengulangan biasanya tidak rapi.
> Banyak terdapat garis garis motif yang tidak rapi (njemblok), hal ini disebabkan karena sulitnya mengontrol malam yang menempel di cap.

Itulah beberapa perbedaan batik tulis dan batik cap. Semoga apa yang telah dijelaskan di atas dapat bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: